Selasa, 30 Oktober 2012

.

: Posted on Selasa, 30 Oktober 2012 - 02.49

Toyota FJ-S Cruiser
Toyota FJ-S Cruiser Kreasi TRD

Toyota FJ Cruiser adalah SUV yang siap untuk diterjunkan di berbagai medan. Dengan bantuan kepiawaiaan Toyota Racing Development (TRD) meng-upgrade kendaraan, karakter FJ kini semakin mantap keluar dari jalan aspal.

Toyota FJ-S ini banyak terinspirasi dari Tacoma TRD T/X Baja. Bagian sasisnya ditingkatkan dengan menggunakan apa yang disebut sebagai underbody 'exoskeleton'. Bagian peredamannya mengandalkan shock balap Bilstein berukuran 60 mm di depan dan 50 mm di bagian belakang. Kendaraan yang dibuat satu-satunya ini menggunakan velek TRD Midnight Black beadlock-style berdiameter 17 inci yang diberi alas karet BFGoodrich jenis all-terrain.

TRD memutuskan untuk memasangkan sebuah supercharger dengan Twin Vortex System dan intercooler pada mesin V6 FJ 4.0 liter sehingga mampu mendongkrak output-nya hingga 30 persen atau 345 hp dengan peningkatan torsi 25 persen menjadi 461 Nm pada 3.000 rpm. Bagian interiornya dibedakan oleh kehadiran bahan pelapis kulit dwi-warna, serta logo FJ-S di bagian jok dan karpet custom-nya.

Toyota FJ Cruiser akan ditampilkan di SEMA (Specialty Equipment Market Association) Show 2012 yang akan dimulai pada 30 Oktober mendatang.

www.mediaindonesia.com

Ikuti pembaruan artikel blog Majalah Otomotif Online melalui: Facebook | Follow @MajalahOtomoti1


Copyright © 2013. Majalah Otomotif Online | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
Majalah Otomotif Online
Prokimal Raya Kotabumi, North Lampung, Lampung, Indonesia ID-LA