Kamis, 13 September 2012



: Posted on Kamis, 13 September 2012 - 02.02

Chrysler Viper GTS
Chrysler Viper GTS, mobil yang akan dipasarkan dengan harga Rp 1,17 miliar. Majalah Otomotif Online | Harga Mobil Chrysler Viper Diklaim Lebih Murah Dibanding Produk Pesaing.
Viper Lebih Murah dari Corvette ZR1

Chrysler akhirnya merilis harga resmi mobil sport SRT Viper. Disinyalir Viper akan tetap memiliki harga yang lebih murah dari pesaingnya Chevy Corvette ZR1.

Seperti dilansir autonews, Rabu(12/9/2012). Chrysler sudah mulai memberi tahu diler-dilernya di Amerika soal harga Viper. Mobil ini dijual seharga US$ 99.390 senilai dengan Rp 951 jutaan, termasuk ongkos kirim senilai $1,995 atau Rp 1,9 miliaran. Sedangkan untuk Viper GTS akan dijual di harga US$ 122.390 atau Rp 1,17 miliar.

Para pecinta Viper juga bisa merasakan beberapa perubahan seperti memiliki sistem audio terbaru, selanjutnya perubahan juga terlihat pada bagian infotainment sistem, dan sentuhan yang juga jelas terlihat di tampilan eksterior dengan carbon fiber dan komponen yang lebih stylish.

Generasi viper yang lahir di April lalu di New York Auto Show, menggendong mesin V10 berkapasitas 8.4 liter. Mobil ini lebih ringan dari Viper generasi sebelumnya yang masih menggendong nama Dodge.

oto.detik.com


Bagikan :


Copyright © 2013. Majalah Otomotif Online | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
Majalah Otomotif Online
Prokimal Raya Kotabumi, North Lampung, Lampung, Indonesia ID-LA