Selasa, 20 November 2012



: Posted on Selasa, 20 November 2012 - 03.07

Ducati Hypermotard 2013
Ducati Hypermotard 2013
Ducati Hypermotard 2013 Usung Mesin Baru

Ducati memperkenalkan model terbarunya Hypermotard edisi 2013 di ajang Milan Motorcycle Show (EICMA) yang tengah berlangsung di Kota Mode, Italia. Moge bergaya crosstour ini dibekali mesin baru 821cc berpendingin cairan yang merupakan pengembangan terbaru dari teknologi Testastretta V-Twin.

Sepeda motor perpaduan motorcoss dan supermoto ini menggantikan dua model sekaligus Hypermotard 796 dan 1100. Ada tiga pilihan gaya berkendara, yakni Sport, Turing dan Urban. Setiap tipe berkendara punya karakteristik yang beda-beda, terutama pada pemetaan ECU dan pembatas kinerja mesin (engine limitter). Model Sport menghasilkan tenaga 108PS pada 9.250 rpm, Turing 110PS, sedangkan Urban cuma 74 PS.

Untuk Ducati Hypermotard 2013 ini, Ducati merevisi posisi duduk pengendara yang kini diklaim lebih baik, khususnya dalam hal pengendalian sepeda motor. Setang agak lebih tinggi dan maju ke depan dan pijakkan kaki dimajukan. Bagian kaki-kaki, dilengkapi dengan suspensi terbalik (upside-down) dari Kayaba 43 mm dan sok tunggal dari Sachs 170 mm di belakang yang bisa disesuaikan kekerasan pantulannya. Semua varian Hypermotard dilengkapi fitur keamanan standar seperti rem ABS dan traction control.

otomotif.kompas.com


Bagikan :


Copyright © 2013. Majalah Otomotif Online | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
Majalah Otomotif Online
Prokimal Raya Kotabumi, North Lampung, Lampung, Indonesia ID-LA