Ini Jadinya Kalau Perancang Apple Macintosh Merancang Motor
Dilihat dari tampangnya, motor ini memang tampak sangat nyeleneh dan tidak terpaku pada pandangan umum yang ada sekarang. Ya, karena itulah yang terjadi ketika rumah desain yang mendesain Apple Macintosh pertama disuruh untuk mendesain motor.
Motor listrik ini dinamakan Frog eBike yang merupakan hasil rancangan rumah desain Frog Design. Rumah desain inilah yang dikatakan pertama kali mendesain Apple Macintosh hingga akhirnya bentuk dan rupanya disukai. Untuk Frog eBike, orang yang merancangnya adalah Jin Seok Hwang yang merupakan salah satu senior desainer di Frog. Jin Seok merancang motor ini dalam level baru bila dilihat dari sisi bentuk dan fungsionalitasnya. Lihat saja bagian tengah motor yang tampak kosong. Ruang ini biasanya merupakan tempat mesin konvensional ditempatkan pada motor konvensional. Jin Seok mengatakan dengan adanya lubang ini, maka bobot motor pun bisa direduksi selain dari masalah estetika desain.
Desain motor Frog eBike ini makin dramatis berkat lengan ayun yang langsung dihubungkan dengan roda belakang yang juga berhubungan dengan mesin listrik yang mendapat tenaga dari baterai yang ditempatkan di bawah frame motor agar motor bisa stabil karena pusat gravitasi motor jadi lebih rendah. Di stangnya terdapat layar OLED yang mampu memberikan semua data yang dibutuhkan pengendara sembari terus menghubungkan motor ini dengan sistem cloud. Ada pula sistem yang mendeteksi gerakan kepala dan retina mata pengendara untuk melihat sejauh mana konsentrasi si pengendara.
oto.detik.com
Bagikan : | Tweet |